; ; ;

SMA Negeri 1 Demak

Jl. Sultan Fatah No. 85 Demak

Maju Bersama Hebat Semua

Pawai Kostum Unik Daur Ulang Ramah Lingkungan, SMAN 1 Demak Meriahkan Karnaval Kemerdekaan

Minggu, 20 Agustus 2023 ~ Oleh Baihaqi Aditya ~ Dilihat 441 Kali

Smansade Update – Demak memang kota kecil. Namun, dibalik mungilnya Demak saat ini di garis pantura Jawa, masyarakatnya mampu beradaptasi dengan perkembangan zaman sembari mempertahankan kearifan lokal. Melalui parade karnaval yang menjadi hiburan secara masal, Smansade semakin menguatkan eksistensinya dengan ikut melebur dalam momennya. 

Udara dingin selepas subuh berangsur-angsur tergantikan dengan hangatnya mentari yang sedikit demi sedikit muncul dari ufuk timur. Pemandangan hari itu, Sabtu (19/08/2023) semenjak pukul 06.00 WIB terasa berbeda di jalanan utama kota. Mobil-mobil yang dihias, suara musik yang menggelegar dari kendaraan, para pementas seni yang sedang dirias, orang-orang berkostum unik, dan spanduk setiap instansi yang terbentang menghiasi wajah Demak kota pagi itu. Satu persatu, setiap kontingen terundang untuk memeriahkan karnaval memenuhi ruang-ruang yang telah disiapkan.

Sekilas mengenai perayaan karnaval apabila diteropong secara historis dilansir dari merdeka.com, bahwa kemunculan karnaval dimulai dari kultur masyarakat Eropa Abad 8 sebagai bagian dari perayaan sebelum Hari Paskah. Umumnya digelar dengan meriah dan penuh sukacita. Diwujudkan melalui barisan orang-orang berkostum unik sembari menampilkan atraksi disepanjang jalanan kota. Secara etimologis, diambil dari situs carnivaland.net akar kata ‘karnaval’ berasal dari Bahasa Latin ‘carnis levare’ yang bermakna ‘puasa daging’. Hal tersebut merujuk pada Hari Raya Paskah yang mengharuskan berpuasa dari konsumsi daging bagi para pemeluknya.

Singkatnya, karnaval bermula dari perayaan berbasis dogma agama yang kemudian bertransformasi menjadi hiburan rakyat. Digelar untuk menyambut momen bahagia dan sukacita dari kelompok masyarakat, bangsa, maupun negara. Kemungkinan besar, kultur tersebut dikenalkan di Indonesia pada awal abad 20 dan diaplikasikan ke berbagai daerah, termasuk Kabupaten Demak.

Pada kesempatan karnaval kemerdekaan 2023, kontingen SMAN 1 Demak menampilkan beberapa elemen kreatifitas didalamnya lengkap dengan formasi yang digunakan. Seperti yang diungkap oleh Siti Makhmudah, S.Pd., M.Pd sebagai guru pendamping kegiatan.

“Tahun ini, SMAN 1 Demak menampilkan maskot sekolah, Ade si Harimau yang akan mengisi pos depan. Lalu disusul kelompok paskibra yang bertugas membawa spanduk identitas sekolah, bendera Merah-Putih, dan mengawal pembuka dan penutup barisan utama. Selanjutnya, barisan utama yang akan menjadi pusat utama kontingen sekolah berupa 36 siswi model fashion unik dari bahan daur ulang ramah lingkungan. Rombongan ditutup dengan keberadaan 14 siswa-siswi dari unsur melodika,” ucapnya bersemangat.

Rute karnaval kemerdekaan yang diikuti kontingen SMAN 1 Demak dimulai dari tempat kumpul, yaitu depan SDN Bintoro 4 Demak. Ketika sudah mulai bergerak, berturut-turut melintasi Jl. Sultan Fatah Demak Kota, Alun-Alun Demak, kawasan Pecinan, panggung kehormatan, Taman Kalituntang Lama Demak, dan berakhir di area Taman Makam Pahlawan Ratna Cahya Bintarum.

 

Fashion show daur ulang ramah lingkungan pantik antusias masyarakat

 

Rombongan Smansade yang mendapatkan nomor urut A28 sukses menarik perhatian masyarakat dan mendapatkan apresiasi tinggi di panggung kehormatan dari para pemangku kebijakan Kabupaten Demak.

Persiapan luar biasa seminggu sebelumnya menunjukkan hasil yang luar biasa. Dimulai sejak berkumpul pukul 07.00 dan tunai tugas pukul 11.00 WIB.

Usai kegiatan, Siti Makhmudah, S.Pd., M.Pd juga menambahkan bahwa acara karnaval membawa dampak positif dari berbagai sisi.

Alhamdulillah, dengan adanya karnaval kreatifitas siswa-siswi dilatih. Menghasilkan produk tanpa meninggalkan kearifan lokal daerah. Selain itu, masyarakat juga semakin mengenal sekolah tidak hanya dari sisi akademik dan prestasinya, namun dari sisi keaktifan ikut serta dan mampu menampilkan potensi lain yang dimiliki sekolah,” imbuhnya.

Dokumentasi pengabadian momen-momen karnaval kemerdekaan 2023 lebih lengkap dapat dilihat pada laman Instagram @smansademak sedangkan untuk rekaman langsung parade karnaval secara lengkap melalui kanal youtube KOMINFO DEMAK.

Karnaval, dari ajang dogma keyakinan menjadi gelaran untuk merayakan kebahagiaan, penumbuhan kreatifitas dengan kearifan setempat, hiburan rakyat, sekaligus jembatan pertemuan akbar antara masyarakat dengan pemangku kebijakan setempat. (BA/Hum).

Sekolah Karnaval Lingkungan
  1. TULISAN TERKAIT