; ; ;

SMA Negeri 1 Demak

Jl. Sultan Fatah No. 85 Demak

Maju Bersama Hebat Semua

Awal September, Sekolah Apresiasi Siswa-Siswi Berprestasi

Selasa, 05 September 2023 ~ Oleh Baihaqi Aditya ~ Dilihat 536 Kali

Smansade Update – Agustus telah ditutup tirai ceritanya. Bulan dengan makna historis tinggi bagi Republik Indonesia itu sudah menjadi catatan sendiri di tahun 2023. Beragam event, lomba, dan kompetisi banyak digelar pada waktu itu dimana representasi-representasi SMAN 1 Demak berpartisipasi. Saatnya memetik hasilnya, juara dan prestasi. 

Senin (04/09/2023) dilangsungkan apel pagi di halaman sekolah. Segenap civitas SMAN 1 Demak, mulai dari unsur peserta didik, tenaga kependidikan, dan dewan guru hadir pada giat tersebut. Momen berkumpulnya berbagai elemen Smansade dalam satu tempat diefektifkan untuk kembali menguatkan visi-misi oleh kepala sekolah sekaligus memberikan apresiasi untuk siswa-siswi yang menambah koleksi prestasi.

Dalam amanatnya, kepala SMAN 1 Demak, Solikhin, S.Pd., M.Pd mengingatkan kepada segenap peserta apel untuk tetap on the track pada kemajuan instansi sesuai visi sekolah.

“Sekolah ini adalah tempat anda sekalian menimba ilmu, mendapatkan pengalaman, dan ladang ibadah. Mari, kita sebagai warga sekolah tetap fokus untuk memastikan eksistensi luar biasa SMAN 1 Demak dengan rutin mencetak beragam prestasi meski tantangan zaman selalu berkembang. Kita pastikan visi dan misi sekolah berjalan sesuai harapan demi SMAN 1 Demak yang semakin maju,” ujar kepala sekolah dengan penuh keyakinan.

Usai memberikan amanat, segmen apel berikutnya adalah pengumuman prestasi-prestasi yang berhasil diukir selama Bulan Agustus. Enam siswa-siswi ditambah satu perwakilan siswa yang mewakili kontingen sekolah diberikan apresiasi. Mereka adalah:

1. Juara Harapan III Karnaval Kemerdekaan 2023 Kab. Demak oleh kontingen SMAN 1 Demak yang berpartisipasi dalam ajang tersebut dengan menampilkan barisan paskibra, recycle fashion show, dan grup melodika. Diwakili oleh Mugia Nur Hidayatullah (X-6) yang tergabung dalam grup melodika.

2. Menjadi bagian dari Paskibraka Kab. Demak 2023 ditorehkan oleh empat siswa-siswi SMAN 1 Demak atas nama: (1) Shafa Kevin Maulana (XI-8); (2) Firman Ghanni (XI-2); (3) Thalita Intan Verana Dyanasari (XI-11); dan Dian Arsyana Putri (XI-4).

3. Menjadi bagian dari Paskibraka Provinsi Jawa Tengah 2023 dipatrikan oleh Martasya Rafa Sabhrina (XI-7).

4. Peraih medali Emas dan Perak cabang panahan dalam ajang PORPROV 2023 diraih oleh Hafizh Edwin Ramadhan (XI-3).

Prestasi tidak datang begitu saja. Perlu usaha keras, konsisten, tekun, ulet dan melibatkan Tuhan Yang Maha Esa didalamnya. Selamat untuk para siswa-siswi berprestasi. (BA/Hum).

Sekolah Prestasi Juara
  1. TULISAN TERKAIT