; ; ;

SMA Negeri 1 Demak

Jl. Sultan Fatah No. 85 Demak

Maju Bersama Hebat Semua

Guru dan Karyawan SMAN 1 DEMAK selesai divaksin, Kepala Sekolah : Dalam Rangka uji coba Pembelajaran Tatap Muka

Kamis, 25 Maret 2021 ~ Oleh Choerul Rozak ~ Dilihat 933 Kali

SMANSADE- Pelaksanaan vaksinasi terus digenjot pemerintah baik pemerintah pusat hingga pemerintah daerah. Sasaran vaksinasi seluruh lapisan masyarakat, hal ini tentunya untuk meminimalisir terpaparnya masyarakat dari virus covid-19. Dalam pelaksanaan vaksinasi tentunya pemerintah ada skala prioritas terutama yang bersentuhan dengan publik diantaranya tenaga kesehatan, aparat penegak hukum, tokoh agama, pedagang pasar, lansia termasuk yang tidak kalah pentingnya adalah tenagah pendidikan dan tenaga kependidikan.

 

Diantara tenaga pendidik dan tenaga kependidikan yang sudah selesai divaksin adalah SMAN 1 Demak. Mayoritas pendidik dan tenaga kependidikan di sekolah yang beralamatkan dijalan Sultan Fatah NO 85 ini selesai divaksin tahap 1. Pelaksanaan vaksinasi bertempat di Puskesmas Demak 3, hari ini, Kamis (25/03/2021) yang di mulai pukul 08.30 hingga jam 12.30 WIB. Pelaksanan vaksinasi tentunya sekolah menjadwal sesuai denga jam yang sudah dibuat. Seluruh guru dan karyawan akan kembali di vaksin tanggal 8 april 2021 mendatang.

 

Menurut Kepala Sekolah Drs. Agus Budi Purwaka, M.Pd menyampaikan bahwa kegiatan pelaksanaan vaksinasi ini bagian dari persiapan yang harus dipenuhi untuk uji coba PTM tahap 1 bulan depan. Sekolah kami, ditunjuk oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai salah satu dari 140  sekolah untuk melakukan pelaksanaan uji coba PTM." Ungkapnya

 

Adanya izin dari gubernur atas dibukanya PTM tersesebut, Dinas Pendidikan Provinsi Jateng  langsung berkoordinasi dengan Pemerintah Daerah untuk bisa memfasilitasi vaksinasi bagi sekolah yg ditunjuk, yaitu SMA1 Demak, SMK1 Demak, MAN  Demak, SMP 2 Demak. SMA 1 Demak terfasilitasi vaksinasi di Puskesmas Demak 3.

 

Salah satu syarat sekolah yang diberikan izin oleh Gubernur Jawa Tengah untuk PTM yaitu seluruh guru dan karyawan harus sudah di vaksin, di samping intrumen- instrumen yang lainnya.  Dalam pelaksanaan uji coba PTM tersebut tentunya banyak persiapan yang harus dipenuhi.

 

“Kami akan memenuhi semua persyaratan yang diberikan Gubernur, sekolah akan berusaha semaksimal mungkin. Kami selalu berkoordinasi dengan Stakeholder sekolah untuk persiapan tentunya. Koordinasi dengan satgas covid-19 kami intensifkan, Koordinasi dengan Komite juga kami laksanakan termasuk komunikasi dengan Wali Murid.” Ucap Kepala Sekolah.

Hal yang sama juga disampaikan Ketua satgas covid-19 tingkat satuan pendidikan Winarno, S.Pd, M.Pd kami sejak awal sudah mempersiapkan hal-hal yang perlu kami siapkan bersama dengan semua Wakil Kepala Sekolah. Bahkan kami selalu berkoordinasi secara intensif. Sehingga sewaktu-waktu ada perintah dari pimpinan sudah siap. Mulai dari sterilisasi rungan kelas yang akan dipakai PTM dengan cara selalu di semprot, pengadaan tempat cuci tangan, pengadaan masker, face shiled ataupun lainnya. “ imbuh Ketua Satgas yang merangkap Waka Kesiswaan. (Cr/Hum)

  1. TULISAN TERKAIT